Warga Jeneponto Harus Bangga, Ada Putra Daerah yang Masuk dalam Timnas Pelajar U-16

Gagasanindonesia.com, Jeneponto Sulsel – Salah satu Putra terbaik asal Kabupaten Jeneponto akan mewakili Jeneponto di Timnas Pelajar U-16 dalam rangka Singa Cup Singapore International Cup 2020 pada bulan Oktober-November 2020 di Singapura. Seluruh warga Jeneponto patut berbangga atas adanya putra daerah yang memiliki bakat dalam dunia sepak bola.
Adrian (15) warga Tanetea, Kel. Bontorannu, Kec. Bangkala, Kabupaten Jeneponto satu-satunya atlet sepakbola yang masuk Timnas Pelajar U-16 mewakili Kabupaten Jeneponto.
Sebelum mendapatkan undangan bergabung di timnas pelajar U-16, Adrian pernah mengikuti seleksi di Surabaya sejak bulan Januari sampai Maret 2020.
Saat dikonfirmasi Adrian mengatakan “saya sangat bersyukur dan berharap pemerintah daerah dan masyarakat Jeneponto memberi dukungan serta saya akan betul-betul serius dan memberikan yang terbaik untuk merah putih”. Ungkapnya saat dihubungi lewat via- Wa Pada hari Kamis, (09/07/2020).
Adrian melanjutkan, ini adalah awal langkah saya untuk berkarir di dunia sepak bola, dengan mewalika Indonesia, Semoga apa yang saya latihankan semalam ini mampu memberikan hasil yang maksimal. Tutup Adrian. (Adt).